Air putih itu penting banget memang buat kesehatan. Maksudnya air yang masih pure tanpa perasa dan pemanis kayak sirup, teh dan lain sebagainya lho. Dulu jaman masih SD saya demen banget minum air putih bahkan meskipun belum tahu apa manfaatnya buat tubuh – yah sekarang juga masih seneng banget sih minumnya. Rasanya ada yang kurang gitu kalau nggak bawa air putih kemana-mana, kalau lagi mau perjalanan lumayan jauh sama suami saya biasanya ngisi botol minum gede isi 1,5 liter dari galon. Tapi kalau sekedar jalan bentar aja, biar praktis saya lebih suka bawa air minum dalam kemasan.
Kenapa air putih penting banget?
Manusia memiliki sepasang ginjal. Organ tubuh tersebut sangat penting peranannya dalam menopang kehidupan. Fungsi utamanya adalah sebagai alat ekskresi, yaitu menyaring darah dan kemudian kotoran-kotorannya akan dikeluarkan dalam bentuk urine.
Selain bermanfaat untuk menyaring darah dari sisa-sisa limbah, racun atau zat-zat berbahaya lainnya, sebenarnya ada beberapa manfaat lain dari ginjal, diantaranya adalah:
- Membentuk urine sebagai hasil ekskresi penyaringan di ginjal.
- Mempertahankan keseimbangan kadar asam dan basa.
- Mengatur kadar kalium di dalam darah.
- Mengekskresikan zat-zat yang dapat merugikan tubuh.
- Mengatur volume cairan di dalam darah.
- Memproses ulang berbagai jenis zat seperti glukosa, garam, asam amino, dan air.
- Mengendalikan kadar gula darah.
- Menghasilkan hormon kalsitriol, hormon renin, dan hormon eritropoietin.
- Menjaga tekanan osmosis
- Menjaga PH darah
- Menjaga keseimbangan air di dalam tubuh
Untuk menjaga agar ginjal tetap sehat, kita dianjurkan menjaga tekanan darah tetap normal, menghindari kolesterol jahat, tidak terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung garam (natrium), dianjurkan rajin berolahraga, banyak makan buah dan sayur tidak merokok, menghindari alkohol, menjaga berat badan ideal, hingga rajin minum air putih.
Ngomong-ngomong soal air putih, 60-70% dari tubuh kita terdiri atas air sehingga, kebutuhan air harus dipenuhi setiap hari. Disamping untuk menghindari dehidrasi, air juga bisa membantu menjaga ginjal agar tetap sehat seperti yang telah disampaikan di atas.
Air putih merupakan jenis cairan yang paling dianjurkan untuk dikonsumsi, baik itu air putih biasa yang di ambil dari air sumur dan kemudian direbus atau air minum dalam kemasan. Berapa jumlah air putih yang dianjurkan untuk dikonsumsi setiap hari? Dan apakah minum air berlebihan bisa berbahaya?
- Normalnya kita dianjurkan mengkonsumsi air sebanyak 8 gelas perhari atau setara dengan 2 liter.
- Minum air terlalu banyak bisa menyebabkan tingkat natrium di dalam darah mencair hingga mengakibatkan hiponatremia. Ini sebuah kondisi yang bisa berbahaya bagi kesehatan dan tubuh.
Untuk menjaga ginjal tetap sehat, selain dengan beberapa cara seperti yang telah disebutkan di atas, berikut adalah beberapa tips menjaga kesehatan ginjal lainnya.
- Tetep hati-hati dalam mengkonsumsi berbagai jenis obat-obatan, karena beberapa diantaranya dapat menyebabkan ginjal bermasalah. Pastikan kamu membaca label obat mematuhi aturan minum, serta sebaiknya berkonsultasilah dengan dokter.
- Jika minum jus buah, usahakan minum jus buah tanpa tambahan gula.
- Saat beraktivitas berat atau melakukan olahraga intensitas tinggi yang membuat kamu banyak kehilangan cairan, maka tentu saja dong kamu juga harus minum lebih banyak. Namun jangan lupa juga untuk diimbangi dengan asupan garam agar air tersebut bisa diikat oleh tubuh.
- Jika urine berwarna kuning gelap, itu berarti kamu sedang kurang minum air putih. Jadi segera deh minum air putih yang banyak karena setidaknya, seseorang harus mengeluarkan 1,5 liter urin setiap harinya.